biscuit joint

Agen Lem Kayu Konstruksi Crossbond Hadirkan Perekat Terbaik untuk Biscuit Joint

Pengaplikasian biscuit joint tak pernah bisa dilepaskan dari kebutuhan akan lem kayu yang bagus. Oleh sebab itu, agen lem kayu konstruksi Crossbond menghadirkan perekat terbaik untuk kebutuhan ini.

biscuit joint

Pengertian Biscuit Joint

Biscuit joint sebagaimana namanya merupakan sambungan yang mengandalkan dua komponen utama, “biskuit” dan “mulut”. Yang dimaksud dengan biskuit adalah lempengan kayu berbentuk oval yang akan dimasukkan ke struktur mulut. Sedangkan mulutnya adalah lubang pada bagian samping kayu yang akan disatukan. Jadi, biskuit kemudian dimasukkan ke kedua mulut dari kayu yang berbeda dan berperan menjadi semacam penyambung keduanya.

Teknik ini meski sederhana namun pada kenyataannya bisa memberikan beberapa keuntungan. Apalagi sambungan ini juga memiliki sejarah panjang karena sudah mulai digunakan sejak 1956 di negara Swiss.

Agen Lem Kayu Konstruksi Crossbond Hadirkan Perekat untuk Biscuit Joint

Kunci keberhasilan sambungan biskuit setidaknya dipengaruhi dua faktor. Yang pertama adalah kayu yang digunakan. Jenis dan presisi ukuran kayu akan menentukan kuat tidaknya sambungan ini. Sedangkan faktor kedua adalah aplikasi adhesive atau bahan perekat.
Bahan perekat diperlukan untuk mengelem biskuit dengan struktur mulutnya. Dengan cara ini, kayu benar-benar disatukan secara utuh, bukan hanya disatukan dari segi fisik tanpa adanya penyatuan kimia.

samping kayu

Aplikasi adhesive untuk biscuit joint yang kami sarankan ialah Crossbond X3. Cara aplikasinya dengan dioleskan pada bagian mulut dan biskuit sesaat sebelum keduanya disatukan. Kemudian, biarkan biskuit masuk ke dalam mulut dan tekan hingga posisinya benar-benar pas. Jangan khawatir dengan muncratan lem yang keluar karena hal itu menandakan semua bagian dalam sambungan sudah terlem dengan baik. Tunggulah hingga kering sampai sambungan benar-benar stabil.

Proses penyambungan dengan Crossbond ini akan memberikan beberapa keuntungan selain faktor teknis seperti kekuatan dan ketahanan yang baik. Agen lem kayu konstruksi Crossbond menghadirkan lem yang unggul dalam hal keamanan, estetika, hingga kemudahan aplikasi. Lem Crossbond juga bisa Anda dapatkan dengan mudah dan harga murah. Agen adhesive ini terdapat di berbagai kota dan bisa Anda akses via online. Anda bisa memesan Crossbond via no kontak yang tercantum di website ini maupun di berbagai marketplace.

Mari, jadikan biscuit joint terbaik dengan agen lem kayu konstruksi Crossbond.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *